
MPASI Murah Meriah untuk Si Kecil
Bahan yang diperlukan:
1 buah labu siam utuh
ASI atau air secukupnya
Cara membuat:
- Belah labu siam menjadi 2 bagian tanpa mengupas kulitnya
- Usapkan 2 bagian labu siam tersebut untuk mengeluarkan getahnya
- Cuci labu siam hingga bersih dan tidak bergetah
- Kupas kulit labu siam hingga bersih lalu potong dan buang isinya
- Kukus potongan labu siam tersebut ke dalam panci kukusan hingga matang
- Haluskan dengan blender atau saringan agar teksturnya halus
- Campurkan dengan air atau ASI lalu sesuaikan tekstur dengan kemampuan makan si kecil
- Sajikan dan siap untuk disantap si kecil
Tinggalkan Balasan